Monday, July 30, 2012

Isu Perselingkuhan, Robsten Diguncang

Isu Perselingkuhan, Robsten Diguncang - Kristen Stewart, 22, tertangkap basah berselingkuh dari kekasihnya, Rob Pattinson. Rob dan Kristen, sering disingkat Robsten, dipandang sebagai pasangan kekasih serasi dalam tiga tahun terakhir sejak mereka bermain bersama dalam film Twilight.

Koran US Weekly memergoki dan menerbitkan foto pertemuan Kristen bersama Rupert Sanders, pria beranak dua dan sekaligus sutradara Snow White and Huntsman yang juga dibintangi Kristen.

Setelah merebak kabar, Kristen angkat bicara. “Saya sangat menyesal dan merasa malu telah melakukan hal itu dan Saya meminta maaf kepada orang-orang terdekat saya,” kata Kristen kepada majalah People.

Soal ini, kata Kristen, telah menghancurkan perasaan orang yang sangat saya cintai, Rob. “Saya sangat mencintainya dan saya menyesal telah melakukannya.”

Serupa dengan Kristen, sang sutradara Rupert Sanders turut menyampaikan penyesalannya. “Saya sangat sedih dengan rasa sakit yang telah saya timbulkan ini, terutama pada istri dan kedua anak saya,” kata Sanders.

“Istri saya dan anak-anak yang bagaikan malaikat adalah satu-satunya yang saya miliki di dunia ini,” kata Sanders. “Saya mencintai mereka sepenuh hati. Saya berdoa kami bisa menghadapi ini bersama.”

Rob Pattinson pun menanggapi pengakuan kekasihnya dengan perasaan terpukul saat diwawancarai oleh majalah Vanity Fair edisi Italia. “Ada satu hal yang tidak akan pernah saya mengerti. Kenapa orang berselingkuh,” kata Pattinson.

Rupert Sanders adalah seorang sutradara film terbaru Kristen Stewart berjudul Snow White and Huntsman. Rupert sendiri tercatat telah menikah dengan Liberty Ross (aktris dan model asal Inggris) dan telah dikaruniai dua orang anak.
READ MORE - Isu Perselingkuhan, Robsten Diguncang

Indah Dewi Mengaku Terbiasa Berjilbab, Terilhami Bimbo,

Indah Dewi Mengaku Terbiasa Berjilbab, Terilhami Bimbo,- Indah Dewi Pertiwi, penyanyi yang terkenal lewat tembang Baru Aku Tahu Cinta Itu Apa, terlihat lebih sering mengenakan jilbab memasuki Ramadan ini.

“Awalnya agak enggak betah. Gerah,” kata Indah kepada C&R Digital di Jakarta kemarin. “Tapi Alhamdulillah, sampai hari ini jadi terbiasa.”

Apakah Indah, penyanyi yang sering berpakaian minim dan membawakan lagu berirama menghentak, akan memakai jilbab seterusnya, atau cuma semusim Ramadan?

“Kalau Allah memberiku hidayah untuk terus begini (berjilbab) ya aku harus jalani,” kata Indah. Dia mengaku tak hanya makin sering berjilbab, namun berjanji selama Ramadan ini tidak membawakan lagu selain lagu religi.

Suasana hati Indah yang lebih relijius, tak dapat dipisahkan dengan program pembuatan album religi bersama Bimbo, grup musik legendaris dari Bandung. Selama Ramadhan ini, Indah sudah disiapkan pakaian muslim untuk selalu tampil bersama Bimbo. Dalam album yang bertajuk Bimbo and Friends itu, Indah bahkan juga menciptakan sebuah lagu berjudul Laa Hawla Walaa Quwwata Ilaa Billah.

“Aku sangat menghargai beliau-beliau (Bimbo),”kata Indah. “Insya Allah semuanya ada hikmahnya. Selama Ramadan saya gak bawain lagu-lagu yang bukan rohani dan aku hanya bernyanyi saat sudah berbuka.”

“Tahun lalu aku banyak gak puasanya karena nyanyi di waktu siang hari,” kata Indah. “Mudah-mudahan tahun ini full, kecuali berhalangan.”
READ MORE - Indah Dewi Mengaku Terbiasa Berjilbab, Terilhami Bimbo,

untuk Suami dan Kerabat, Audy Bikin Konser Mini

untuk Suami dan Kerabat, Audy Bikin Konser Mini - Paula Allodya Item atau Audy menggelar konser mini bertajuk Ngabuburit n Bukber with Audy Item di Cafe Rolling Stone, Jakarta, Jumat malam. Audy mempersembahkan konser itu untuk suaminya, Iko Uwais, aktor film The Raid.



Konser tersebut tidak terbuka untuk umum, melainkan hanya untuk keluarga dan kerabat dekat. Penonton menyumbang tiket seharga Rp 150 ribu; mereka mendapat takjil dan prasmanan untuk berbuka puasa.

Audy tampil dengan lagu-lagu populernya: Menangis Semalam, Janji Di Atas Ingkar, Satu Jam Saja dan Temui Aku.

Audy bersikap lebih romantis ketika menyanyikan Pencuri Hati, salah satu single dalam album Selalu Terdepan (2010). Audy memandang sang suami yang duduk di bangku penonton itu penuh dengan pengahayatan.

Bagi Audy, lagu tersebut memang mempunyai makna pribadi. Dia menciptakan sendiri lagu dan liriknya. “Saat membuat lirik lagu itu, perasaan saya sedang sedih,” katanya. Dia baru berpisah dari Tyo Nugros, drummer Dewa 19, kekasih lamanya. “Lagu dan liriknya saya buat seperti doa, supaya enggak sedih dan sakit hati. Alhamdulillah jadi kenyataan.”

Audy-Iko menikah pada 25 Juni 2012 lalu. Dan inilah Ramadan pertama mereka setelah menikah. Pasangan ini menjalani puasa hari pertama di Hongkong. Audy menyusul suami yang sedang syuting film. “Menyenangkan. Puasa di Hongkong nggak masak, jajan di pinggir jalan,” kata Audy kepada CR Digital seusai konser.

Sementara Iko memuji Audy yang selalu menyiapkan makan sahur jika di rumah. “Alhamdulillah,” kata Iko. “Puasa sekarang sudah punya istri.”

Meski sibuk pekerjaan, mereka mengaku saling mendukung. Iko mengaku memberikan kebebasan kepada Audy dan sebaliknya juga begitu. “Kita jalankan dan mendoakan. Intinya kebersamaan,” kata Iko.

Tentang anak? “Mamaku ingin segera menggendong cucu, tapi tidak memaksa,” kata Audy. “Kita tidak merencanakan apa-apa. Anak itu rezeki Allah.”
READ MORE - untuk Suami dan Kerabat, Audy Bikin Konser Mini

Friday, July 27, 2012

Siap Digelar, Festival Jazz Bernuansa Islam

Siap Digelar, Festival Jazz Bernuansa Islam - Setelah sukses dengan penyelenggaraan festival musik jazz bernuansa Ramadhan pertama tahun 2011 lalu, media online WartaJazz dan organisasi Remaja Islam Masjid Cut Meutia atau Ricma tahun ini kembali menggelar acara lanjutan bertajuk 2nd Ramadhan Jazz Festival.



“Ini tahun kedua Ricma dan WartaJazz membuat pagelaran musik jazz bertema religi,” kata Andika Mauludi, Ketua Pelaksana Ramadhan Jazz Festival di Jakarta Pusat, Kamis. “Acara jazz di bulan Ramadhan ini merupakan satu-satunya yang di adakan di Indonesia.”

Pagelaran jazz religi ini akan dimeriahkan oleh musisi-musisi jazz seperti Tompi, Ari Pramudito, Agam Hamzah, Dwiki Dharmawan, Idang Rasjidi, Endah N Rhesa, Fajar Adi Nugroho, Barry Likumahua, dan beberapa musisi lainnya. “Mereka akan membawakan sebuah lagu bertema religi dengan balutan musik jazz,” kata Andika.

Ramadhan Jazz Festival akan digelar pada 27-28 Juli mendatang di pelataran Masjid Cut Meutia, Menteng, Jakarta Pusat setelah Shalat Isya dan Taraweh, pukul 20.30 WIB. Selain menggelar kegiatan berupa konser, festival jazz ini juga mengusung misi sosial.

“Kita nggak hanya seneng-seneng saja, tapi kita juga bawa misi sosial,” kata Andika. “Penontonnya yang hadir nggak ditarik tiket, cukup bawa buku saja untuk disumbangkan.”

Buku-buku yang dikumpulkan tersebut nantinya akan dikirimkan ke daerah Nusa Tenggara Timur, terutama Atambua dan Adonara, melalui komunitas Sabantara Universitas Indonesia (UI). Selain bertujuan untuk menggalang kepedulian sosial, pagelaran ini digelar juga untuk menarik remaja agar datang ke masjid.
READ MORE - Siap Digelar, Festival Jazz Bernuansa Islam

Membuat Komik Pribadi, ADA Band

Membuat Komik Pribadi, ADA Band - Setelah merilis album ke-11 berjudul Empati pada Agustus 2011 lalu, Ada Band kini memberikan kejutan kepada fansnya dengan mengeluarkan sebuah komik yang diilhami single kedua mereka berjudul Maunya Kamu.



Komik ADA Band ini menggambarkan perilaku keseharian personilnya. “Kami buat komik tentang kesenangan, sifat dan perilaku kami dalam keseharian,” kata Dhika. Komik ini mengupas sisi lain personil ADA Band yang jarang diperlihatkan kepada penggemarnya.

Dalam Komik ini, setiap personil mempunyai karakter seperti Donnie (vokal) yang bisa membaca pikiran wanita, Dhika (bass) yang punya kemampuan berpindah-pindah tempat, Marshall (gitar) yang bisa menghilang, dan Adhi (drum) yang tak punya kemampuan. “Kita berharap komik ini dapat memberikan kesan positif untuk setiap orang yang membaca,” kata Dhika.

Album Empati berisi 12 lagu dan komik edisi pertama menceritakan isi setiap lagu. “Tebal komiknya sebanyak 16 halaman tapi isinya hanya 14 cerita,” kata Donnie

ADA Band terbentuk dari tahun 1995 saat ini sudah menghasilkan album sebanyak 11 seperti, Seharusnya, Peradaban, Tiara, Metamorphosis, Discografy, Heaven of Love, Cinema Story, Harmonious, Mystery of Musical dan Empati.
Album terbaru ADA Band sangat berbeda dengan album sebelum, karena mereka sudah tidak menggunakan lirik yang romantis dan terlalu puitis. “Lagu kita sekarang sudah berubah, nggak romantis dan puitis tapi kita tetap mementingkan kualitas supaya lagu kita bisa diterima masyarakat lebih banyak,” kata Dhika

Donnie menambahkan, setiap membuat arensemen musik dan lirik lagu, ia selalu mendapatkan inspirasi dari lingkungan sekitar. “Saya lebih mengimajinasikan sesuatu, bisa dari mana saja atau cerita pengalaman seseorang,” katanya.

yeeaaahhhh
READ MORE - Membuat Komik Pribadi, ADA Band

Kembali Garap Film Pendek, Drive Band

Setahun sudah Drive ditinggal pergi oleh Anji, vokalis lamanya. Namun, itu tak membuat mereka patah semangat untuk berkarya.
Kembali Garap Film Pendek, Drive Band -




Kini Drive, yang anggotanya adalah Takaeda (vokal), Budi (gitar), Adi Karno (drum) dan Dygo (bass), kembali menggarap film pendek.

“Ini sebenarnya bakat personil Drive selain menciptakan lagu,” kata Budi. Ini film pendek mereka yang kedua. “Misinya adalah melengkapi single-single kami yang akan rilis. Film pendek yang lalu judulnya Harusnya Kau Sadari, ceritanya sama dengan lagunya.”

Film kedua itu berjudul Sehati Satu Jiwa, sama persis dengan judul lagu yang akan mereka rilis videoklipnya.

Film kedua kali ini bercerita tentang perjalanan kisah enam bulan proses pengunduran diri Anji, pencarian dan pergantian vokalis baru yang didalamnya terdapat banyak kisah menyentuh yang tidak diketahui khalayak ramai.

Film ini murni digarap oleh semua personil, dibantu oleh bisnis manajer dan Drivemaniacs (sebutan penggemar Drive band).

“Film ini melukiskan kisah band yang sedang melalui proses menuju lebih baik, segala cerita dan konfliknya,” kata Rahayu Kertawiguna, Presiden Direktur Nagaswara, perusahaan rekaman yang menaungi Drive.

Sehati Satu Jiwa memang merupakan salah satu rencana besar mereka pada 2012. Itu merupakan pengembangan dari sisi visual art para personil band. Takaeda alumnus Institut Kesenian Jakarta Jurusan Sinematografi; Adi adalah clip-maker; sementara Budi sering terlibat dalam produksi sinetron.

“Kami ingin masyarakat tahu bahwa Drive bukanlah Anji,” kata Budi. “Drive era baru merupakan sebuah babak baru bagi semua personil dan tim manajemen.”

Peluncuran film ini diwarnai sedikit musibah. Budi, sang penggerak band, kehilangan tas yang berisikan laptop dan alat-alat audio seperti M-Box.

Diperkirakan nilai nominal barang-barang yang hilang sebesar 20 juta dan Budi sempet mengalami stress. “Sempet stress juga, selain itu kan ada beberapa file aku yang masih tertinggal di laptop dan itu yang oenting banget,” kata Budi.

Budi berharap barang-barang tersebut bisa ditemukan kembali dan ia sangat menghargai sekali jika ada orang yang mau mengembalikannya.

semangaattt
READ MORE - Kembali Garap Film Pendek, Drive Band

Thursday, July 26, 2012

Rahasikan Album Baru Samsons

Rahasikan Album Baru Samsons - Kelompok musik Samsons Band, yang lama tak terdengar di panggung hiburan musik Indonesia, tengah menyiapkan album baru.

“Setelah Lebaran kami akan meluncurkan album baru berikut sebuah single,” kata Chandra Christanto (Konde), drumer Samsons, di Jakarta, kemarin.

“Dari segi musikalitas, lirik dan tema lagu sangat berbeda dari album yang dulu,” kata Konde. Dengan penampilan baru, Samsons akan berusaha tampil secara sederhana namun jika musiknya berat mereka berusaha menyesuaikan karakternya. “Intinya kita totally different,” kata Konde.

Konde masih merahasiakan rincian album terbarunya. “Ada 12 lagu dalam album itu. Album ini karya dari personil Samsons semua dan proses rekaman dilakukan di rumah,” katanya.

Samsons terakhir mengeluarkan album 2009 pada 2009 lalu. Band yang berjenis musik pop rock itu pernah dikabarkan bubar. “Berita itu membuat binggung, kita tidak manggung karena ingin mencari sesuatu baru untuk album baru nanti,” katanya.
READ MORE - Rahasikan Album Baru Samsons